Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Masih Santai, Vietnam Mode Serius Tatap ASEAN Cup 2024 Hingga Gelar TC ke Korea Selatan

By Wila Wildayanti - Rabu, 6 November 2024 | 17:40 WIB
Vietnam mode seriusa menatap ASEAN Cup 2024 hingga menggelar TC ke Korea Selatan. Berbeda dengan timnas Indonesia yang masih santai. (NHAC NGUYEN/AFP)

Ia akan menurunkan Timnas U-22 Indonesia dalam laga ASEAN Cup 2024 mendatang.

Hal ini karena ajang dua tahunan ini tak masuk agenda FIFA, sehingga akan sulit memanggil pemain senior.

Ditambah lagi Liga 1 masih bergulir dan akan sulit juga memanggil pemain-pemain yang berkarier di Eropa dan Asia karena kompetisi mereka pun tetap bergulir.

Bahkan PSSI belum lama ini mengaku masih menunggu daftar pemain U-22 Indonesia yang bakal dipanggil Shin Tae-yong.

Baca Juga: Persebaya Beri Kabar Terbaru Pemulihan Cedera Ernando Ari dan Malik Risaldi Usai Absen Bela Timnas Indonesia 

Menurut Sekjen PSSI Yunus Nusi, pihaknya belum menerima daftar pemain yang akan dipanggil ke Timnas Indonesia untuk menghadapi ASEAN Cup 2024.

Ini karena sang pelatih masih fokus mempersiapkan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia terlebih dahulu.

Apalagi agenda ini sudah di depan mata, sehingga tim pelatih masih fokus jelang lawan Jepang dan Arab Saudi nantinya.

Walaupun Shin sebelumnya mengaku bakal mempersiapkan pemain dengan maksimal menghadapi ASEAN Cup 2024 mendatang.

Mereka direncanakan bakal menjalani TC di Bali pada 26 November mendatang.

"Kami masih tunggu nama-namanya yang dipanggil Shin Tae-yong. Kami masih menunggu untuk registrasi ke AFF," kata Yunus Nusi kepada awak media termasuk BolaSport.com, beberapa waktu lalu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P