Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Diakui Putri KW, dia sempat kewalahan dengan kenabangkitan lawan di paruh kedua sampai akhir pertandingan.
Tipe shuttlecock yang berat juga membuat reli jadi lebih lambat dan butuh power lebih.
"Hari ini pertandingan yang cukup melelahkan dan ramai juga," kata Putri KW dikutip Bolasport dari rikia pers PBSI.
"Shuttlecock yang lambat membuat sulit mendapat poin," tambahnya.
Saat nyaris dikejar, Putri beruntung masih mampu kembali berkonsentrasi.
Dia menjauhkan jarak dan mengatur ulang tempo serangannya lagi agar tidak buru-buru mematikan bola lawan.
"Lawan punya tenaga yang kencang dan serangannya lumayan tajam tapi saya mencoba memperkuat pertahanan untuk meredam dia," jelas runner-up Hong Kong Open 2024 8tu.
"Saya juga tidak memaksa untuk cepat-cepat dapat momentum mengambil poin," tandas dia.
Pada babak perempat final yang akan digelar Jumat (8/11/2024), Putri akan mendapat lawan lebih alot.
Dia akan bertemu salah satu jagoan tuan rumah sekaligus unggulan 6, Sim Yu-jin.