Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kesimpulan Bos Ducati soal 2 Pembalapnya: Francesco Bagnaia Sangat Cepat, tetapi Jorge Martin adalah Juaranya

By Wahid Fahrur Annas - Kamis, 7 November 2024 | 17:00 WIB
Pemenang Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia (kanan), mendapatkan ucapan selamat dari pembalap Prima Pramac, Jorge Martin, setelah balapan MotoGP Thailand di Sirkuit Internasional Buriram, Buriram, 27 Oktober 2024. (LILLIAN SUWANRUMPHA/AFP)

"Hal ini menunjukkan dua hal, pertama bahwa Pecco sangat cepat, tetapi juga bahwa Jorge adalah seorang juara," kata Tardozzi.

"Saya angkat topi untuk Jorge, yang telah mengelola kejuaraan dengan lebih baik daripada kami," ujarnya mengakui.

Meski begitu, Tardozzi dan timnya akan berusaha keras untuk tetap menjaga peluang pada balapan seri terakhir di Sirkuit Catalunya, Barcelona pada 15-17 November 2024.

“Kami ingin menjaga peluang juara tetap terbuka hingga hari Minggu di Barcelona," kata Tardozzi.

"Kami harus mengumpulkan poin yang cukup pada hari Sabtu agar semuanya bisa ditentukan pada hari Minggu, dalam kejuaraan seperti ini apa pun bisa terjadi."

"Sekali lagi adalah memenangkan kedua balapan," ucapnya.

 Baca Juga: Valentino Rossi Disinggung Aleix Espargaro Saat Marc Marquez Dianggap Punya Bakat Lebih Alami

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P