Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indra Sjafri Tetap Targetkan Timnas U-20 Indonesia Lolos ke Piala Dunia U-20 2025 Setelah Masuk Grup Neraka di Piala Asia U-20 2025

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 7 November 2024 | 18:52 WIB
Pelatih timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (29/9/2024) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Turnamen itu akan digelar di China pada 6-23 Februari 2024.

Indra Sjafri mengatakan bahwa timnas U-20 Indonesia sudah memulai persiapan untuk bertanding di Piala Asia U-20 2025 sejak Desember 2023.

Hasilnya, timnas U-20 Indonesia menjadi juara di Piala AFF U-19 2024 dan lolos ke Piala Asia U-20 2025.

"Persiapan kami untuk tampil di Piala Asia U-20 2025 sudah dimulai sejak Desember 2023."

"Kami telah menyelesaikan target juara di Piala AFF U-19 2024 dan lolos ke Piala Asia U-20 2025."

"Sekarang saatnya bersaing untuk dapat mencapai target selanjutnya," ucap Indra Sjafri.

Baca Juga: Hajime Moriyasu Sudah Kantongi Kekuatan Timnas Indonesia, Samurai Biru Siap Bawa Tiga Poin dan Clean Sheet dari SUGBK

Mantan pelatih Bali United itu optimis timnas U-20 Indonesia bisa bersaing dengan Uzbekistan, Iran, dan Yaman.

Target selanjutnya adalah lolos ke Piala Dunia U-20 2025 yang berlangsung di Chile.

Terdekat, Indra Sjafri harus membawa timnas U-20 Indonesia lolos ke babak delapan besar Piala Asia U-20 2025.