Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Reli Panjang ditutup dengan serangan Bukilic dan Red Sparks menipiskan jarak, 14-15.
Srithong membuat Reda Sparks belum berhasil menyeimbangkan kedudukan. Hillstate unggul, 16-14.
Bukilic membawa Red Sparks mendekat, 15-16. Momentum didapat Red Sparks saat berhasil menyamakan kedudukan, 16-16.
Bassoko membuat Hillstate unggul lagi yang dibalas Bukilic hingga poin kedua tim kembali setara.
Red Sparks berbalik memimpin saat Mega memberikan serangan. Persaingan sengit berlanjut hingga skor 18-18.
Bukilic menyumbang poin agar Red Sparks memimpin, 19-18. Keunggulan tidak bisa dijaga lama oleh Red Sparks setelah disamakan oleh Hillstate.
Aksi saling bergantian mencetak angka berlanjut hingga skor 21-21. Srithong membuat Hillstate unggul tipis.
Keadaan kembali imbang saat Pyo Seung-ju memberikan serangan. Red Sparks melanjutkan rentetan angka hingga set point, 24-22.
Srithong membuat Red Sparks mendekat. Hillstate menyamakan skor 24-24 hingga terjadi deuce. Saat poin kritis, laga sempat dihentikan setelah Bassoko melakukan receive yang melewati wilayah Red Sparks.
Poin diberikan kepada Red Sparks menjadi 27-26. Red Sparks lalu mengunci set kedua lewat sentuhan Mega.