Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ketum PSSI Erick Thohir Ungkap Progres Naturalisasi Kevin Diks, Bisa Main Lawan Jepang?

By Wila Wildayanti - Jumat, 8 November 2024 | 18:00 WIB
Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengungkapkan progres naturalisasi Kevin Diks. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

“Jadi kita sedang coba melakukan percepatan, untuk mempertebal lagi tim nasional kita.”

Lebih lanjut pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN tersebut mengatakan apabila tak terkejar nantinya, Kevin Diks ditargetkan bisa membela Timnas Indonesia melawan Arab Saudi pada 19 November mendatang.

Tentu saja ini karena akan lebih banyak waktu buat mengurus administrasi Kevin Diks.

Walaupun PSSI tetap mengusahakan agar sang pemain bisa segera membela skuad Garuda nantinya.

Hal ini karena satu pemain yakni Mees Hilgers dipastikan saat ini mengalami cedera hamstring.

Baca Juga: Kevin Diks Mulus, PSSI Proses Naturalisasi Pemain Berposisi Striker

Situasi ini membuat Mees Hilgers tak akan bisa memperkuat skuad Garuda.

Untuk itu, kehadirannya sangat dinantikan di laga tersebut, mengingat pasukan Garuda memang butuh kekuatan tambahan.

Ini karena memang ada beberapa pemain yang mengalami cedera salah satunya Mees Hilgers yang cedera saat memperkuat FC Twente pada 2 November lalu.

“Tentu dengan cederanya beberapa pemain, (seperti) Mees Hilgers yang kemarin di pertandingan terakhir (bersama Twente) ada hamstring, sepertinya (dia) tidak akan memperkuat (timnas),” kata Erick Thohir.

“Kedatangan Kevin Diks untuk pertandingan melawan Saudi sangat dibutuhkan," tuturnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P