Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lawan Jepang Sudah Habis, Tiket Timnas Indonesia Vs Arab Saudi Tersisa Sedikit

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 10 November 2024 | 12:40 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir (kanan), sedang berkomunikasi dengan Rakhmadi Afif Kusumo (kiri) selaku Direktur Utama PPKGBK saat memantau rumput di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (8/11/2024) siang. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Ini seperti biasa kalau kami bermain di luar, pasti diberikan tiket sama tuan rumah," kata Erick Thohir kepada awak media termasuk BolaSport.com.

Baca Juga: Shin Tae-yong Panggil 3 Pemain Persib, Bojan Hodak: Ini Terlalu Banyak jika...

"Nah untuk melawan Arab Saudi, saya lihat tiketnya itu tersisa 2800 lembar," lanjutnya.

Erick Thohir takjub dengan animo masyarakat Indonesia yang luar biasa mendukung tim asuhan Shin Tae-yong.

Ia berharap dengan habisnya jumlah tiket itu bisa membuat timnas Indonesia menang melawan Jepang dan Arab Saudi.

"Ini membuktikan memang masyarakat Indonesia sangat mendukung Tim Merah Putih karena ini marwah bangsa kita," kata Erick Thohir.

Erick Thohir juga mengucapkan rasa terima kasih kepada PPKGBK yang sudah memastikan kondisi rumput SUGBK aman untuk menggelar dua pertandingan tersebut. 

Baca Juga: Hasil Inter Miami - Gol Langka Lionel Messi Sia-sia, The Herons Tersingkir Usai Kalah dari Atlanta United dalam Drama 5 Gol

"Saya juga menyampaikan semua pihak yang bisa meningkatkan standar kita untuk menggelar pertandingan ini," ucap Erick Thohir.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P