Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Lima hari kemudian Argentina menyambut Peru di Stadion La Bombonera, Buenos Aires, Selasa (19/11/2024).
Seperti biasa, komitmen Lionel Messi untuk negaranya tidak perlu diragukan.
Sedikit berbeda, dia menjalani akhir tahun ini dengan ketidakpastian soal masa depannya di Inter Miami.
Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Termasuk Timnas Indonesia, 4 Peserta Masih Haus Kemenangan Pertama
Melalui unggahan di akun Instagram, Messi mengirim sinyal akan bertahan musim depan di Miami.
"Sekarang ayo bersiap untuk kembali dengan lebih kuat tahun depan," tulisnya.
Namun, dengan kontraknya tinggal tersisa sampai Desember 2025, sudah ramai desas-desus soal ke mana superstar 37 tahun itu akan berlabuh berikutnya.
Inter Miami masih akan menjalani turnamen global besutan FIFA dengan format baru, Piala Dunia Klub 2025, yang akan digelar Juni-Juli tahun depan.
Kejuaraan tersebut diyakini menjadi salah satu magnet penarik Messi agar mau bertahan di Miami, setidaknya sampai kontraknya habis.
Banyak rumor yang mewartakan Si Kutu mempersiapkan kepulangan ke klub masa kecilnya di Argentina, Newell's Old Boys, sebagai destinasi tutup karier.