Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Namun, semua berubah setelah Ten Hag dipecat dan Ruud van Nistelrooy naik menggantikannya sebagai pelatih interim.
Bersama Van Nistelrooy, pemuda berusia 23 tahun itu selalu tampil sebagai starter dalam dua pertandingan Liga Inggris.
Pekerjaan meneer asal Belanda itu sebagai pelatih sementara telah berakhir dan dia memutuskan untuk meninggalkan Man United alih-alih kembali menjadi staf pelatih.
Kursi pelatih Man United kini telah diisi oleh Ruben Amorim selaku juru taktik permanen yang baru.
Dengan Amorim menjadi pelatih baru Man United, Manuel Ugarte tetap akan diuntungkan.
Sebab, dia sempat menjadi pemain andalan Amorim semasa di Sporting CP.
Di bawah Amorim, Ugarte disulap menjadi salah satu gelandang bertahan terbaik Eropa, yang kemudian mendorongnya pindah ke PSG dengan harga fantastis pada musim panas 2023.
Dengan demikian, Ugarte tak perlu adaptasi lagi karena sudah sangat mengenal gaya permainan sang juru taktik asal Portugal yang menerapkan skema formasi 3-4-3.
Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Dua Laga Terakhir Lionel Messi sebelum Nganggur 2 Bulan
Gelandang berpostur 182 cm itu akan mengisi posisi double-pivot bersama Casemiro atau Kobbie Mainoo.