Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mees Hilgers Batal Bela Timnas Indonesia, Shin Tae-yong: Klubnya Tidak Melepas

By Wila Wildayanti - Selasa, 12 November 2024 | 22:45 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Selasa (12/11/2024) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Mees Hilgers sebenarnya baru menjalani debut bersama Timnas Indonesia dalam laga melawan Bahran pada 10 Oktober lalu.

Setelah itu, saat menghadapi China pada 15 Oktober lalu, Mees Hilgers pun tak bisa menampilkan yang terbaik.

Pasalnya, ia mengalami cedera, sehingga harus ditarik keluar oleh tim pelatih.

Setelah mendapatkan dua caps tersebut, tentu Hilgers diharapkan bisa membela Timnas Indonesia dalam dua laga krusial lawan Jepang dan Arab Suadi nanti.

Baca Juga: Tak Terlihat Kelelahan, Kevin Diks Nikmati Latihan Perdana Bersama Timnas Indonesia

Jay Idzes dan kawan-kawan saat ini memang dalam situasi krusial, karena tim mereka yang ditargetkan finis di posisi empat besar pada putaran ketiga ini masih terjebak di posisi kelima Grup C.

Tim asuhan Shin Tae-yong masih menempati posisi kelima karena baru mengemas tiga poin dari empat laga yang dilakoninya.

Mereka harus mengumpulkan lebih banyak poin agar bisa finis di posisi empat besar, karena setidaknya minimal harus dapat 15 poin.

Apabila mereka bisa finis di posisi empat besar, Timnas Indonesia berhak berjuang lagi di putaran keempat untuk menjaga asa lolos ke putaran final Piala Dunai 2026.

Saat tim posisi ketiga dan empat harus berjuang lagi, untuk pemimpin puncak dan runner-up grup dipastikan lolos otomatis ke Piala Dunia 2026.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P