Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liga Voli Korea - Red Sparks Disentil Pelatih Sendiri Saat Megawati Dipuji Media Usai Jadi Top Skor

By Agung Kurniawan - Rabu, 13 November 2024 | 11:20 WIB
Megawati Hangestri Pertiwi bersama rekannya di Daejeon JungKwanJang Red Sparks sedang berselebrasi saat mendapatkan poin melawan Pink Spiders di Liga Voli Korea 2024-2025 (KOVO.CO.KR)

BOLASPORT.COM - Daejeon JungKwanJang Red Sparks Dianggap bermain buruk saat menjalani laga terakhir putaran pertama Liga Voli Korea 2024-2025.

Red Sparks menuntaskan putaran pertama Liga Voli Korea 2024-2025 pada hari Selasa (12/11/2024) kemarin dengan hasil yang memilukan.

Bertandang ke markas Incheon Heungkuk Life Pink Spiders, tim yang diperkuat pevoli Indonesia Megawati Hangestri Pertiwi itu tumbang.

Ya, bermain ketat selama lima set, Red Sparks menelan kekalahan ketiganya musim ini tersebut dengan skor 2-3 (26-24, 18-25, 21-25, 26-24, 10-15).

Hasil pahit ini menjadi hasil pahit kedua yang didapatkan Red Sparks secara beruntun setelah sebelumnya kalah dari Suwon Hyundai E&C Hillstate.

Sementara itu, Pink Spider kembali melanjutkan hegemoni mereka sepanjang putaran pertama dengan menyapu bersih enam laga dengan kemenangan.

Dalam pertandingan tersebut, Megawati masih menjadi andalan Red Sparks untuk mendulang banyak poin-poin penting.

Pemain asal Jember, Jawa Timur itu keluar sebagai top skor alias pemain tersubur di laga ini dengan torehan 29 poin.

Megawati bahkan unggul dua poin lebih banyak dari penyerang senior milik Pink Spiders Kim Yeon-koung yang juga tampil garang.

Baca Juga: Liga Voli Korea - Beri Megawati Luka Ketiga di Red Sparks, Kim Yeon-koung Ingin Lanjutkan Kegilaan