Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liga Voli Korea - Red Sparks Disentil Pelatih Sendiri Saat Megawati Dipuji Media Usai Jadi Top Skor

By Agung Kurniawan - Rabu, 13 November 2024 | 11:20 WIB
Megawati Hangestri Pertiwi bersama rekannya di Daejeon JungKwanJang Red Sparks sedang berselebrasi saat mendapatkan poin melawan Pink Spiders di Liga Voli Korea 2024-2025 (KOVO.CO.KR)

"Memang benar bahwa penampilan kami lebih buruk daripada saat latihan," kata Ko Hee-jin menjelaskan.

"Sebagai pemain profesional, Anda harus tahu bagaimana mengatasi beban dan tekanan, saya selalu mengatakan itu kepada para pemain saya."

"Anda tidak bisa hanya bermain ketika merasa nyaman saja, Anda tidak punya pilihan selain banyak berlatih," imbuhnya.

Meski kalah dan mendapatkan sorotan tajam dari pelatih, penampilan Megawati mengundang perhatian dari salah satu media Korea, Nocutnews.

Dalam sebuah artikel mereka, Megawati dianggap tampil garang dan menghadikan tekanan kepada pertahanan Pink Spiders.

Selain Megawati, rekrutan anyar Red Sparks asal Serbia, Vannja Bukilic juga dinilai bermain dengan bagus.

"Namun, duo pemain asing kebanggaan Red Sparks juga bersinar pada hari ini," tulis NoCutnews.

"Megawatti dan Bukilic masing-masing mencetak 29 dan 22 poin, memberikan ketegangan pada pertahanan tim lawan."

Baca Juga: Klasemen Liga Voli Korea - Satu-satunya yang Curi Poin dari Pink Spiders, Red Sparks di Zona Playoff Setelah Putaran Pertama

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P