Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Momen Lawan Timnas Indonesia Jadi Titik Balik, China Panaskan Persaingan Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Jumat, 15 November 2024 | 16:15 WIB
China memanaskan persaingan untuk lolos langsung ke Piala Dunia 2026 dengan menjadikan momen lawan Timnas Indonesia sebagai titik balik. (THE-AFC.COM)

Ia mengakui bahwa Bahrain adalah tim yang kuat dan sulit untuk dikalahkan.

Namun, berkat kerja keras seluruh pemain, China akhirnya berhasil meraih kemenangan atas Bahrain.

"Pertama-tama, saya ingin mengucapkan selamat kepada para pemain kami atas kemenangan yang luar biasa ini," ujar Ivankovic.

"Ini adalah pertandingan yang sulit, tetapi saya pikir penampilan kami layak mendapatkan kemenangan."

"Seperti yang saya sebutkan sebelumnya, Bahrain adalah tim yang bagus dan kami tahu ini adalah pertandingan yang sangat sulit bagi kami."

Baca Juga: Sandy Walsh Yakin Shin Tae-yong Akan Buat Kejutan untuk Hadapi Jepang

"Para pemain bekerja keras dan berjuang dengan baik."

"Mereka semua adalah pahlawan dalam pertandingan hari ini untuk memberikan kemenangan yang sangat berharga ini," pungkas Ivankovic.

Hasil pertandingan lawan Bahrain ini merupakan kemenangan kedua secara beruntun bagi China.

Sebelumnya, Tim Naga berhasil meraih kemenangan pertama saat melawan Timnas Indonesia.