Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Adapun debut pelatih asal Portugal itu di Man United diperkirakan baru akan dimulai pada akhir November.
Pasalnya, kompetisi sepak bola Eropa saat ini tengah libur karena jeda internasional.
Dengan demikian, Amorim memiliki sedikit waktu untuk mengenal tim barunya dan strategi apa yang akan dia gunakan.
Kabarnya, Amorim akan menggunakan formasi yang selama ini ia pakai di Sporting CP, yaitu 3-4-3.
Menurutnya, menggunakan formasi yang sudah sering digunakan akan lebih efektif dengan waktu persiapan yang singkat.
Baca Juga: Beri Bocoran, Ruben Amorim Janjikan 1 Identitas Baru di Man United
Namun, Amorim ingin langsung melakukan perubahan khususnya di lini depan.
Dilansir BolaSport.com dari Football 365, kompatriot Cristiano Ronaldo itu ingin mendapatkan penyerang baru.
Satu nama yang diincar oleh Amorim adalah bomber Galatasaray, Victor Osimhen.
Akan tetapi, Osimhen memiliki harga tinggi yang dipatok oleh Napoli, selaku klub yang meminjamkannya ke Galatasaray.