Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tinjau Pra Popnas Zona II dan III 2024, Wamenpora Taufik Hidayat Kenang Lagi Saat Jadi Atlet Pelajar

By Bagas Reza - Minggu, 17 November 2024 | 20:30 WIB
Wamenpora RI, Taufik Hidayat meninjau pelaksaanan Pra Popnas Zona II dan III 2024 di Solo, Jawa Tengah pada Minggu (17/11/2024) (BAGAS REZA/BOLASPORT.COM)

"Dari sini-lah bahan atlet untuk seniornya. Ini pertandingan yang bagus, bisa dicari bibitnya mereka untuk dibina lagi ke jenjang selanjutnya."

"Bibit ini bisa dimaksimalkan, kita ini tidak kekurangan (atlet-atlet berbakat)," tambahnya.

Kota Surakarta dipilih sebagai venue pelaksanaan Pra Popnas 2024 zona II dan III.

Terdapat 8 cabang olahraga yang dipertandingkan di Pra Popnas 2025.

Baca Juga: Pemain Timnas Bahrain Butuh Dihibur, Netizen Indonesia Justru Kirim Ejekan

BAGAS REZA/BOLASPORT.COM
Wamenpora RI, Taufik Hidayat meninjau pelaksaanan Pra Popnas Zona II dan III 2024 di Solo, Jawa Tengah pada Minggu (17/11/2024)

Di antaranya adalah sepak bola, tenis meja, voli, tinju, basket, bulu tangkis, sepak takraw dan pencak silat.

Zona II terdiri dari 7 provinsi yakni DKI Jakarta, Jawa Barat, Kalimantan Barat, Bengkulu, Papua Selatan, Kalimantan Selatan dan Kalimantan Utara.

Sedangkan zona III terdiri dari Sumatra Selatan, Lampung, Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta, Kalimantan Tengah, Bali dan Banten.

Taufik menilai pelaksanaan Pra Popnas kali ini bagus dengan arena-arena pertandingan yang disediakan Kota Surakarta dan sekitarnya.