Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Respons Kemenpora RI soal Pernyataan Erick Thohir Siap Mundur dari PSSI: Itu Hanya di Media Sosial

By Bagas Reza - Senin, 18 November 2024 | 09:30 WIB
Wamenpora RI, Taufik Hidayat saat menemui wartawan di venue Pencak Silat Pra Popnas 2024 Zona II dan III, di D'Wangsa Hotel Lor In, Surakarta, Minggu (17/11/2024). (BAGAS REZA/BOLASPORT.COM)

"Kan itu hanya statement lihat di media sosial aja kan."

"Kan harus kita bicara juga gitu," tambahnya.

Timnas Indonesia akan menatap laga lawan Arab Saudi pada Selasa (19/11/2024).

Baca Juga: Media Inggris Prediksi Timnas Indonesia Kalah dari Arab Saudi, Rekor Buruk Tim Garuda Jadi Alasan

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Kepala Badan Tim Nasional dan Anggota Komite Eksekutif PSSI, Sumardji, sedang memantau para pemainnya di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (17/11/2024).

Manajer timnas Indonesia, Sumardji menanggapi pernyataan mundur dari Erick Thohir sebagai ungkapan kekecewaan.

"Pak Erick Thohir meluapkan kekecewaannya itu," kata Sumardji saat mendampingi latihan timnas Indonesia pada Minggu (17/11/2024).

"Tapi setelah itu, ini jadi motivasi bukan hanya pemain tapi juga pelatih."

"Kami harus bisa memperbaiki diri secara keseluruhan."

"Tim harus lebih kompak dan lebih solid sehingga lawan Arab Saudi bisa sesuai dengan apa yang ditargetkan," tambahnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P