Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Posisi utama dari Quenda adalah sayap kanan.
Wonderkid berusia 17 tahun tersebut berhasil menembus skuad utama Sporting pada awal musim 2024-2025.
Ketertarikan Man United terhadap Quenda sendiri sudah ada sebelum kedatangan Amorim.
???????????? NEW:
— mufcmpb (@mufcMPB) November 17, 2024
Manchester United are preparing to try and secure the signing of Geovany Quenda NOW and welcome him to the club next summer. United’s first proposal will be more than €40m. #MUFC [@abolapt] pic.twitter.com/9eLoXIMnq6
Baca Juga: Bintang Al Hilal Tak Iri dengan Keistimewaan Cristiano Ronaldo dan 3 Pemain Portugal Lainnya
Namun, seiring keberadaan juru taktik berusia 39 tahun tersebut, peluang untuk mengangkut Quenda menjadi kuat.
Hanya saja memboyong junior Cristiano Ronaldo di Timnas Portugal itu bakal mendapatkan tantangan berat.
Pasalnya, pihak Sporting sudah membanderolnya dengan harga sangat tinggi.
Laporan dari A Bola menyebutkan bahwa klub Portugal itu mematok nominal 100 juta euro bagi yang ingin memboyong Geovany Quaenda.
Mahar di bawah 40 juta euro bakal langsung ditolak oleh pihak Sporting.
Angka yang tergolong besar itu diyakini sebanding dengan penampilan Quenda.
Pasalnya, sejak menembus tim utama, Quenda tercatat sudah dimainkan sebanyak 18 kali di berbagai ajang kompetitif.
Dari penampilan itu dirinya mampu mendulang 2 gol dan mengemas 2 assist.