Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kemenangan Timnas Indonesia Harus Dibayar Mahal, Justin Hubner dan Ragnar Oratmangoen Dipastikan Absen Lawan Australia

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 20 November 2024 | 10:45 WIB
Ragnar Oratmangoen (kiri) sedang menguasai bola dan dibayangi Mohammed Kanno dalam laga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia antara Timnas Indonesia versus Timnas Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (19/11/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ sMARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Pemain 21 tahun itu mendapatkan dua kartu kuning saat melawan Arab Saudi.

Kartu pertama diterimanya pada menit 24' saat melakukan pelanggaran di samping kotak penalti.

Lalu kartu kuning kedua yang membuatnya mendapat kartu merah, terjadi di saat momen keributan pada akhir babak kedua.

Pun dengan Ragnar Oratmangoen, pemain yang memberi assist untuk gol pertama Marselino Ferdinan ini harus menjalani hukuman akumulasi kartu kuning.

Ragnar mendapat kartu kuning pada menit 90' saat ada perselisihan di kotak penalti Timnas Indonesia.

Sebelumnya laga melawan Arab Saudi, Ragnar sudah terkena kartu kuning di markas Bahrain.

Dua kartu kuning sudah cukup membuat Ragnar Oratmangoen harus absen.

Baca Juga: Timnas Indonesia Menang Atas Arab Saudi, Marselino Ferdinan: Kami Layak Menang Malam Ini!

Hal itu membuat dirinya harus absen di laga berikutnya saat melawan Australia pada Maret 2025 mendatang.

Tentu, kondisi tersebut bakal jadi kerugian tersendiri bagi Skuad Garuda.