Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Raih Kemenangan Tak Menjamin Aman, Ketum PSSI Tetap Evaluasi Shin Tae-yong dan Timnas Indonesia

By Wila Wildayanti - Rabu, 20 November 2024 | 12:00 WIB
Ketua Umum PSSI Erick Thohir saat memberi keterangan kepada awak media seusai laga Timnas Indonesia Vs Arab Saudi di SUGBK, Senayan, Jakarta, Selasa (19/11/2024). (WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM)

Untuk itu, sebelum menghadapi laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang bergulir kembali pada Maret 2025.

Baca Juga: Respons Oxford United Usai Marselino Ferdinan Cetak Brace Bawa Timnas Indonesia Kalahkan Arab Saudi

Erick Thohir menegaskan bakal tetap melakukan evaluasi secara keseluruhan terhadap Shin Tae-yong dan Timnas Indonesia.

“Jadi tetap evaluasi,” ujar Erick Thohir kepada awak media termasuk BolaSport.com di SUGBK, Senayan, Jakarta, Selasa (19/11/2024) malam WIB.

Saat ditanya terkait nasib Shin Tae-yong yang telah sukses membawa Timnas Indonesia merangkak naik ini.

Erick Thohir menegaskan bahwa semua pihak akan dievaluasi, begitu juga dengan Shin Tae-yong.

“Tadi saya bilang kita semua evaluasi (termasuk Shin Tae-yong),” kata Erick.

Pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN tersebut mengatakan bahwa evaluasi memang harus dilakukan.

Baca Juga: Timnas Indonesia Menang Atas Arab Saudi, Marselino Ferdinan: Kami Layak Menang Malam Ini!

Ini karena Timnas Indonesia harus bisa mengamankan poin lebih banyak.