Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Asisten Shin Tae-yong Minta Suporter Timnas Indonesia Bersabar Usai Menang dari Arab Saudi: Tim Tidak Dibangun 1 Tahun

By Sasongko Dwi Saputro - Kamis, 21 November 2024 | 15:40 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memantau para pemainnya di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (17/11/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Juru taktik 44 tahun tersebut meminta suporter Timnas Indonesia bersabar.

Pasalnya Shin Tae-yong tengah membangun tim dan butuh proses.

Seperti yang diketahui, Timnas Indonesia hampir selalu kedatangan pemain baru tiap laga di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

"Tetap bersabar untuk mengawal prosesnya," ujar Nova Arianto di akun Instagram pribadinya.

"Sekali lagi kami bersama Head Coach kami @shintaeyong7777 sedang dalam proses membangun Tim Nasional yang kuat kedepannya."

"Dan itu tidak bisa 1 atau 2 tahun."

"Karena dalam membangun chemistry antar pemain membutuhkan waktu," ujarnya.

Baca Juga: ASEAN Cup 2024 - Lawan Timnas Indonesia, Striker Naturaliasasi Pencetak 31 Gol Siap Bela Vietnam

Nova Arianto tetap meminta suporter terus memberikan masukan positif untuk membangun kekuatan Timnas Indonesia.

Dirinya memahami bahwa ekspektasi suporter semakin tinggi.