Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Setelah Dejan/Gloria ada jeda lama untuk menanti aksi wakil Indonesia karena tiga lainnya masuk dalam jadwal sesi sore.
Jonatan Christie akan mengawali dengan melawan Lei Lan Xi (China) pada partai pertama sesi sore mulai pukul 16.00 WIB.
Jonatan pernah dibuat merana oleh Lei Lan Xi setelah dikalahkan pada semifinal Hong Kong Open 2024 dengan skor 14-21, 21-12, 17-21.
Pegangan raket Lei yang merupakan pemain kidal tidak mudah untuk dibaca Jonatan.
Untungnya bekal berupa kemenangan sudah didapat Jonatan, dan itu dilakukannya di kandang lawan, tepatnya ketika perempat final China Open 2024.
Jonatan memerlukan kemenangan untuk menjaga kans lolos ke BWF World Tour Finals 2024. Pasalnya, untuk mencapainya dia dituntut untuk setidaknya menembus final.
Ganda putra, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani, juga masih memburu tiket ke World Tour Finals 2024 meski peluang mereka lebih besar.
Setelah membuat kejutan dengan mengalahkan pasangan nomor satu duna, Sabar/Reza dinanti pasangan yang sedang naik daun, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin (Malaysia).
Sabar/Reza belum pernah menghadapi Goh/Izzuddin, juga telah menjadi pasangan independen seperti mereka, selama dua tahun terakhir.
Terakhir kali jumpa dengan kampiun China Open itu, Sabar/Reza kalah dengan skor cukup ketat 21-23, 21-17, 9-21 pada babak kedua Indonesia Masters 2022.