Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Satu Partner Cristiano Ronaldo Hilang, Al Nassr Akhirnya Kalah

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 23 November 2024 | 11:00 WIB
Cristiano Ronaldo merayakan golnya untuk Al Nassr ke gawang Al Qadsiah, klub yang diperkuat eks kapten Real Madrid, Nacho (kiri), pada lanjutan Liga Arab Saudi (22/11/2024). (FAYEZ NURELDINE/AFP)

"Sayangnya, hari ini para pemain tidak mendapatkan ganjaran atas level yang mereka tampilkan di periode sebelumnya."

"Kami seharusnya memberikan lebih dari itu."

"Kami sedang berusaha untuk menciptakan lebih banyak peluang dan hari ini absennya Talisca sangat berpengaruh," ucap pelatih asal Italia tersebut menambahkan.

Baca Juga: Gol Ke-911 Cristiano Ronaldo Tak Cukup Jadi Penyelamat, Eks Real Madrid dan Barcelona Bikin Al Nassr Kalah Perdana

Ketidakhadiran Talisca sendiri memang berpengaruh terhadap Al Nassr.

Pemain berusia 30 tahun tersebut menjadi salah satu mesin gol tim di Liga Arab Saudi.

Tercatat sudah 6 gol dihasilkannya dari 9 pertandingan di Liga Arab Saudi musim ini.

Catatan itu jauh lebih sedikit 1 butir dari Ronaldo yang sudah mengumpulkan 10 gol.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P