Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liga Voli Korea - Diam-diam Megawati Stres Juga Saat Red Sparks Hancurkan Tim Legendaris

By Agung Kurniawan - Minggu, 24 November 2024 | 19:20 WIB
Opposite Daejeon JungKwanJang Red Sparks, Megawati Hangestri Pertiwi, kembali tampil setelah mengalami cedera pada laga melawan GS Caltex Seoul KIXX, Sabtu, 23 November 2024 (KOVO.CO.KR)

Dia menorehkan lima poin lebih banyak dibandingkan rekannya Pyo Seung-ju yang juga menunjukkan performa solidnya.

Dengan kemenangan ini, Red Sparks telah resmi mengakhiri trend buruk mereka yang sempat terjadi dengan meraih empat kekalahan secara beruntun.

Meski berhasil meraih kemenangan dalam lanjutan Liga Voli Korea 2024-2025, Megawati tak sungkan untuk mengutarakan keresahannya.

Pemain berusia 25 tahun tersebut sempat merasa stres tatkala serangan-serangan mematikan yang dia lancarkan mampu diblok lawan.

Baca Juga: Liga Voli Korea - Bukan karena Megawati Saja, Pelatih Ungkap Kebangkitan Red Sparks Usai Atasi Krisis dari Pemain yang Cedera

KOVO.CO.KR
Pelatih Daejeon JungKwanJang Red Sparks, Ko Hee-jin, memberikan instruksi kepada pemainnya dalam lanjutan Liga Voli Korea 2024-2025, Sabtu (16/11/2024).

Walau sempat mengalami kebuntuan, motivasi Megawati tidak surut karena adanya arahan dari Kim Jung-hwan sebagai asisten pelatih.

"Saya selalu siap menghadapi serangan-serangan mereka," ucap Megawati, dilansir BolaSport.com dari laman Naver.com.

"Tentu saja saya merasa stres ketika pukulan saya diblok, seperti di awal-awal pertandingan ini."

"Tetapi pelatih Kim Jung-hwan selalu memberi saya semangat, ini adalah tantangan yang harus saya atasi," imbuhnya.