Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Skor 1-1 tersebut rupanya tetap bertahan hingga laga berakhir.
Hasil minor di kandang Ipswich bisa jadi mengecewakan bagi Amorim.
Ini mengingat ekspektasi dan ambisi besar dari para pencinta Man United untuk melihat debut Ruben Amorim berjalan manis.
Namun, justru perjalanan yang kurang mulus didapatkan oleh eks pelatih Sporting CP tersebut.
Padahal secara kualitas materi pemain, Man United berada lebih jauh dibandingkan dengan Ipswich.
Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Liverpool Dominan, Ruben Amorim Belum Bikin Man United Sangar
Terkait hasil seri pada laga perdananya sebagai juru taktik Man United, Amorim angkat bicara.
Amorim tidak mempermasalahkan taktik yang digunakannya berbeda dengan pendekatan pelatih-pelatih sebelumnya.
Dirinya justu menyoroti cara pengambilan keputusan para pemainnya yang masih kurang.
"Pengambilan keputusan adalah sebuah masalah, Anda tidak perlu melatih mereka di level ini," ujar Amorim, dikutip BolaSport.com dari akun X Centre Devils.