Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sebelumnya Mbappe juga menerima kritik dari seniornya di timnas Prancis sekaligus mantan bomber jagoan Real Madrid, Karim Benzema.
Striker veteran yang kini berkarier di Arab Saudi mengatakan Mbappe harus bisa menyesuaikan diri dengan lakon barunya di Madrid.
Ia didatangkan sebagai penyerang tengah, bukan lagi predator dari sisi kiri seperti di PSG.
"Masalahnya Mbappe bukan penyerang tengah. Setiap kali bermain untuk Prancis di posisi itu, dia tidak bagus," ucap Benzema beberapa waktu lalu.
"Itu bukan posisinya. Problemnya di Madrid adalah mereka memiliki pemain lain di sayap kiri yang selevel dengannya."
"Ada tak bisa menaruh Vini di sisi kanan atau sebagai penyerang tengah."
"Saya pikir Ancelotti tak akan memindahkan Vinicius. Dia pemain terbaik di dunia saat ini untuk sektor tersebut."
"Mbappe kudu menanamkan di kepalanya bahwa dia harus menjadi pemain nomor 9 dan lupakan menjadi penyerang sayap kiri."
"Dia sangat baik di sektor itu dan sekarang dia harus bermain bagus pula di posisi yang lain," ujar Benzema dikutip dari AS.com.