Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menpora Akui Masih Tunggu Berkas Naturalisasi Ole Romeny dari PSSI

By Wila Wildayanti - Senin, 25 November 2024 | 21:50 WIB
Menpora Dito Ariotedjo mengaku masih menunggu berkas naturalisasi striker FC Utrecht, Ole Romeny, dari PSSI. (Twitter Erick Thohir)

Baca Juga: PSSI Targetkan Ole Romeny Bisa Perkuat Timnas Indonesia pada Maret 2025

Pasalnya, Timnas Indonesia baru akan kembali berlaga di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Maret 2025.

Oleh karena itu, PSSI masih memiliki waktu panjang untuk menuntaskan proses naturalisasi ini.

Ini berbeda dengan Kevin Diks yang sebelumnya salaman dengan Erick Thohir pada 12 Oktober 2024.

Setelah itu, Kemenpora telah menerima berkas pada 17 Oktober lalu, dan pada tanggal 4 dan 5 November sudah mendapat persetujuan dari DPR RI.

Kemudian Kevin Diks langsung menjalani sumpah dan jadi WNI pada 8 November 2024.

Ia bisa debut bersama Timnas Indonesia dalam laga melawan Jepang pada 15 November 2024.

Baca Juga: PSSI Sempat Kaget Lihat Kelakuan Ole Romeny, Calon Striker Timnas Indonesia Tiba-tiba Main Bola di Kampung

Proses naturalisasi Kevin Diks ini berjalan dengan mulus dan sama seperti Eliano Reijnders dan Mees Hilgers.

Mereka menjalani proses naturalisasi ini berlangsung dengan cepat.

Namun, sepertinya untuk proses naturalisasi Ole Romeny harusnya bisa lebih cepat dan tak terkesan buru-buru seperti tiga pemain sebelumnya.

Pasalnya, tim asuhan Shin Tae-yong baru kembali berlaga pada 20 Maret 2025 melawan Australia.

Ole Romeny pun diharapkan bisa menambah kekuatan Timnas Indonesia dalam laga melawan Australia dan Bahrain nantinya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P