Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saya telah berhasil menemukan diri saya kembali dan memperpanjang karier olahraga saya."
"Saya memiliki beberapa keraguan di kepala saya, keraguan yang telah diselesaikan dengan cara yang sangat baik."
"Saya akan mencoba untuk melanjutkan kebahagiaan tersebut, karena jika Anda bahagia, Anda akan bisa melaju dengan cepat," imbuhnya, dilansir dari Motosan.
Meski melaju dengan motor versi lawas, Marquez beruntung karena sejatinya Ducati adalah pabrikan terbaik yang ada di grid pada saat ini.
Memiliki Ducati sebagai kuda besinya membuat Si Pemilik Nomor 93 itu merasa sudah punya bekal banyak untuk menjadi juara dunia.
Walau pada hasil akhirnya tidak demikian, Marquez tetap merasa dirinya memenangkan banyak hal karena bisa tampil kompetitif lagi.
"Saya telah menjawab pertanyaan-pertanyaan yang saya miliki untuk tahun ini, dan dengan cara yang positif," ucap Marquez.
"Saya kompetitif, itu yang utama, dan tahun ini saya akan menggunakan motor terbaik di grid, senjata terbaik untuk memperjuangkan gelar lainnya."
"Mari kita lihat apa yang bisa saya lakukan, tahun ini saya tidak memenangkan gelar, tetapi secara pribadi saya telah memenangkan lebih banyak hal."
"Sekarang saya katakan, bagaimana mungkin saya berpikir untuk pensiun, tetapi dalam situasi saya, itu masuk akal."