Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Meski Diisi Banyak Pemain Muda, Media Vietnam Tetap Sebut Timnas Indonesia Jadi Lawan Menakutkan di ASEAN Cup 2024

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 27 November 2024 | 13:20 WIB
Skuat timnas Indonesia (skuad timnas Indonesia) sedang berfoto bersama di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (15/11/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Di lini tengah, talenta berusia 20 tahun Marselino Ferdinan juga memiliki banyak pengalaman bersama tim nasional (32 pertandingan)," tulis Soha.

"Pemain ini juga mencetak dua gol untuk membantu tim Indonesia mengalahkan Arab Saudi di kualifikasi Piala Dunia 2026," lanjutnya.

Di lini serang, Soha menyebut Timnas Indonesia tetap menyimpan potensi membahayakan pertahanan lawan.

Pasalnya, Shin Tae-yong tetap memanggil Rafael Struick selaku striker utama Timnas Indonesia saat ini.

Jika Rafael masih absen di fase grup, Shin Tae-yong masih bisa mempercayai sosok Hokky Caraka dan Ronaldo Kwateh di lini depan.

Namun, faktor pemulihan fisik bakal jadi penentu tim peserta untuk bisa berbicara banyak di ASEAN Cup 2024.

"Dengan jadwal pertandingan yang cukup padat di Piala ASEAN 2024 (rata-rata lebih dari 3 pertandingan per hari), pemulihan cepat kekuatan fisik pemain juga menjadi faktor yang sangat penting," tulis Soha.

"Oleh karena itu, tim Indonesia masih menjadi lawan yang tangguh di turnamen tahun ini," tutupnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P