Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Media Korea Selatan Soroti Shin Tae-yong Jelang Timnas Indonesia Tampil di ASEAN Cup 2024

By Wila Wildayanti - Rabu, 27 November 2024 | 20:45 WIB
Seusai Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, membawa skuad Garuda mengalahkan Arab Saudi. Media Korea Selatan menyebut saat ini tujuannya juara ASEAN Cup 2024. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

“Pelatih Shin Tae-yong mendapat banyak sorotan usai mengalahkan Arab Saudi, kini mulai bersungguh-sunguh untuk menjuarai Piala AFF 2024,” tulis Media Korea Selatan Best Eleven, sebagaimana dikutip BolaSport.com, Rabu (27/11/2024).

Baca Juga: ASEAN Cup 2024 - Satu Pemain Bali United Tiba-tiba 'Hilang' dari Daftar Panggil Timnas Indonesia, Teco Buka Suara

Skuad Garuda dijadwalkan akan menjalani pemusatan latihan (TC) pada 28 November 2024.

Sebanyak 33 pemain ini disebut bakal memulai persiapan dan berkeringat dengan memiliki tujuan jelas yakni memenangkan Piala AFF.

Media Korea Selatan Best Eleven menyebut kini tujuan Timnas Indonesia yakni keluar sebagai juara ASEAN Cup 2024.

“Sebanyak 33 pemain dipanggil di TC dan mereka akan memulai dengan tujuan memenangkan Piala AFF,” tulisnya.

Media Korea Selatan ini juga menyoroti soal Shin Tae-yong yang sebelumnya memilih menggunakan pemain U-22.

Pelatih asal Negeri Ginseng tersebut memang memilih untuk memakai pemain muda.

Mereka bahkan menyebut pemain yang akan diturunkan di ASEAN cup 2024 merupakan pemain lapis kedua.

Baca Juga: PSSI Akan Bangun Sistem Khusus untuk Pantau Pemain Timnas Indonesia di Luar Negeri