Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Hanya Timnas Indonesia, Vietnam Dibuat Pusing Harus Cari Stadion Lain Jika Lolos ke Semifinal ASEAN Cup 2024

By Wila Wildayanti - Rabu, 27 November 2024 | 21:27 WIB
Vietnam dibuat pusing karena kemungkinan tak bisa main di Stadion My Dinh, Hanoi apabila lolos ke semifinal ASEAN Cup 2024. (PSSI)

Akibatnya, Vietnam tak bisa melakoni laga penyisihan grup Piala AFF 2024 di Stadion My Dinh.

Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) bahkan terpaksa mengubah rencana dengan membawa laga melawan Timnas indonesia (15 Desember) dan Myanmar (21 Desember) ke stadion Viet Tri Phu Tho, yang kapasitasnya hanya 20.000 ribu kursi.

Baca Juga: Media Korea Selatan Soroti Shin Tae-yong Jelang Timnas Indonesia Tampil di ASEAN Cup 2024

Kapasitas stadion ini pun dibawah Stadion My Dinh, bahkan hanya setengahnya.

Perpindahan ini karena panitia penyelenggara ASEAN Cup 2024 menetapkan bahwa stadion tidak bola menggelar acara lain setidaknya 21 hari sebelum turnamen.

Ini dilakukan untuk menjamin kualitas rumput agar tetap terjaga hingga laga bergulir nantinya.

Namun, apabila The Golden Star Warriors lolos ke semifinal, VFF kemungkinan harus mencari stadion lain.

Hal ini karena kemungkinan sulit untuk bisa menggelar laga semifinal di Stadion My Dinh, karena aturan dari AFF.

Apabila tetap melihat regulasi yang ada, kemungkinan Vietnam baru bisa memakai Stadion My Dinh pada 30 Desember 2024.

“Jika berada di peringkat kedua Grup B, Vietnam akan memainkan leg pertama semifinal di kandang sendiri pada 27 Desember,” tulis Soha.