Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penyakit Imbang di Liga Italia Menular ke Liga Champions, Juventus Defensif Sempurna tetapi Butuh Menang

By Dwi Widijatmiko - Kamis, 28 November 2024 | 08:20 WIB
Gelandang Juventus, Teun Koopmeiners (kiri), dan kiper Michele Di Gregorio usai laga melawan Aston Villa di Liga Champions, Rabu (27/11/2024) di Villa Park. (DARREN STAPLES/AFP)

"Ini poin yang bagus di stadion yang sulit ditaklukkan," kata eks pemain AC Milan itu.

"Kami sudah tidak mencetak gol dalam 2 pertandingan beruntun. Kami harus melakukan dengan lebih baik."

"Tetapi, saya juga ingin menegaskan bahwa kami tidak kebobolan."

Dalam 3 laga berikutnya, Juventus menghadapi lawan-lawan yang cukup berat.

Mereka akan menjamu juara 2022-2023, Manchester City (11/12/2024), lalu bertandang ke Club Brugge (21/1/2025), dan menutup fase liga dengan melawan Benfica di Turin (29/1/2025).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P