Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ragnar Oratmangoen Sangat Bangga Bela Garuda dan Kaget dengan Gilanya Dukungan Penggemar Timnas Indonesia

By Sasongko Dwi Saputro - Kamis, 28 November 2024 | 11:40 WIB
Ragnar Oratmangoen (kiri) sedang menguasai bola dan dibayangi Mohammed Kanno dalam laga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia antara Timnas Indonesia versus Timnas Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (19/11/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ sMARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Saya pikir akan sangat menyenangkan untuk menjadi pemain internasional."

"Awalnya saya berpikir tentang Oranje."

"Karena saya tidak tahu bisa bermain untuk Indonesia," lanjutnya.

Kesempatan debutnya bersama Timnas Indonesia tidak disia-siakan oleh Ragnar Oratmangoen.

Pemain FCV Dender tersebut langsung menghafalkan lagu kebangsaan Indonesia Raya usai dinyatakan memenuhi syarat membela Skuad Garuda.

“Ini adalah pertama kalinya dalam hidup saya berada di Indonesia," ujar Ragnar.

"Sebuah pengalaman yang unik."

Baca Juga: Sambut ASEAN Cup 2024, Pelatih dan Pemain Timnas Indonesia Mulai Berkumpul di TC Bali

"Saya merasa bahwa saya ingin memberikan segalanya untuk negara ini saat mengenakan seragam ini."

"Saya dengan cepat mempelajari lagu kebangsaan," ujarnya.