Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liga Voli Korea - 27 November Jadi Tanggal Duka Cita Megawati Dkk, Media Korsel Bereaksi Usai Red Sparks Kalah Memilukan

By Agung Kurniawan - Kamis, 28 November 2024 | 12:20 WIB
Aksi Megawati Hangestri Pertiwi saat mengawal timnya Daejeon JungKwanJang Red Sparks melawan Gwangju AI Pepper Savings Bank pada Liga Voli Korea 2024-2025, Rabu (27/11/2024) (KOVO.CO.KR)

KOVO.CO.KR
Selebrasi para pemain Gwangju AI Pepper Savings Bank setelah mengalahkan Daejoen JungKwanJang Red Sparks pada Liga Voli Korea 2024-2025, Rabu (27/11/2024)

Hingga pertandingan tersebut tuntas, Red Sparks belum mampu memperbaiki posisinya dengan masih tertahan di ranking keempat dengan 12 poin.

Di sisi lain, rasa percaya diri semakin membuncah di kubu AI Pepper Savings Banks atas kemenangan pertama mereka ini.

Melalui kemenangan atas Red Sparks ini, AI Pepper kini sudah menorehkan hasil manis dalam dua laga beruntun yang mereka jalani.

Baca Juga: Liga Voli Korea - Saat Megawati dan Red Sparks Menderita, Mantan Kapten Tersenyum Lebar dengan Tim Barunya

Selain itu, tim besutan Chang So-yeon tersebut juga menggoreskan sejarah kelam bagi perjalanan Red Sparks di pentas Liga Voli Korea.

Dikutip dari salah satu media Korea Selatan, Segye, ini menjadi kemenangan pertama atas Red Sparks sejak AI Pepper didirikan pada 2021.

AI Pepper sendiri sudah menjalani 17 pertemuan di lapangan di mana semuanya berhasil di menangkan oleh Red Sparks.

Tak ayal, Segye pun langsung bereaksi atas hasil ini dengan melabeli 27 November sebagai hari yang memilukan bagi Red Sparks di kancah Liga Voli Korea.

"Mempertimbangkan kenyataan ini, tanggal ketika AI Pepper benar-benar mengakhiri persaingan alaminya dengan Red Sparks," tulis Segye.