Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cristiano Ronaldo Balas Gol Karim Benzema dalam 2 Menit Beruntun, Wak Haji yang Tertawa di Akhir Tahun

By Beri Bagja - Sabtu, 7 Desember 2024 | 10:30 WIB
Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema bersalaman jelang kick-off laga Al Ittihad vs Al Nassr pada lanjutan Liga Arab Saudi di Jeddah (6/12/2024). (AFP)

Benzema pun berbahagia di akhir tahun karena mematenkan posisi klubnya di puncak tabel sekaligus membalas kekalahan dari musuh yang sama musim lalu (2-5).

Meski begitu, ia tetap menaruh respek tinggi terhadap sosok Ronaldo, yang berjibaku bersamanya untuk membawa Real Madrid berjaya pada 2009-2018.

"Senang menemui Cristano lagi," kata pria 36 tahun asal Prancis.

"Kami telah melalui perjalanan yang panjang bersama."

"Kami bermain selama sembilan tahun di Madrid, mencetak banyak gol, dan memenangi sejumlah trofi."

"Kami mendoakan satu sama lain untuk masa depan dengan klub masing-masing dan terus memberikan perbedaan," ujarnya.

Liga Saudi masih menyisakan tiga pertandingan yang akan dimainkan Sabtu (7/12/2024) ini sebelum memasuki libur musim dingin.

Kompetisi akan kembali dilanjutkan dengan mementaskan laga pekan ke-14 pada 9 Januari 2025.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P