Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pemuda berusia 19 tahun itu pada akhirnya dipinjamkan ke Real Betis pada musim panas 2024 setelah tak masuk rencana pelatih Hansi Flick musim ini.
Terkait situasinya di Barcelona, Vitor Roque mengaku masih belum menyerah.
Roque akan terus berjuang untuk menjadi pemain andalan Barcelona saat kembali ke Camp Nou pada musim depan.
Dia juga mengambil contoh perjuangan keras Vinicius Junior di Real Madrid sebagai inspirasinya untuk bangkit.
Vinicius juga sempat mengalami kesulitan di awal kedatangannya ke Real Madrid pada musim panas 2018.
Namun, winger Timnas Brasil itu mampu bangkit dan menunjukkan perkembangan luar biasa hingga sekarang menjadi pemain andalan El Real.
"Ada banyak tekanan di sana," kata Roque seperti dikutip BolaSport.com dari Sportskeeda.
"Namun, Anda harus terus maju."
Baca Juga: Carlo Ancelotti Bawa Kabar Baik, Vinicius Punya Peluang Main di Laga Atalanta Vs Real Madrid
"Anda juga harus memiliki kekuatan dan mental yang kuat."