Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil UEFA Conference League - Jebolan Turnamen Indonesia Nyekor 2 Kali, Chelsea Tetap Bergolak di Bawah Titik Beku

By Beri Bagja - Jumat, 13 Desember 2024 | 00:31 WIB
Marc Guiu (kanan) merayakan gol untuk Chelsea dalam laga UEFA Conference League. Pemain jebolan Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia itu nyekor 2 kali dalam kemenangan The Blues atas Astana FC (12/12/2024). (GLYN KIRK/AFP)

Lewat dari setengah jam laga, Si Biru mencetak gol ketiga melalui sundulan Renato Veiga.

Tandukan Veiga membelokkan umpan korner Kiernan Dewsbury-Hall secara sempurna ke dalam gawang.

Sebelum babak pertama habis, Astana memperkecil margin dengan gol tembakan Marin Tomasov.

Tak ada gol tambahan di babak kedua.

Kemenangan 3-1 diraih Chelsea dari Kazakstan sehingga menyempurnakan rapor mereka menjadi 15 poin dari 5 partai.

Sang London Biru semakin kokoh di puncak klasemen UEFA Conference League dan selangkah lagi meraih tiket otomatis ke babak 16 besar.

Hasil Pertandingan

Astana FC 1-3 Chelsea (Marin Tomasov 45'; Marc Guiu 14', 18', Renato Veiga 39')

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P