Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sadar Bikin Keributan, An Se-young Tegas Kalah-Menang di Olimpiade Tetap Bongkar Borok Pelatnas

By Nestri Y - Senin, 23 Desember 2024 | 20:30 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Korea Selatan, An Se-young, melakukan selebrasi setelah memenangi final Olimpiade Paris 2024 di Porte de la Chapelle Arena, Senin (5/8/2024). (LUIS TATO/AFP)

Jangankan disambut meriah, kepulangan An justru dibombardir dengan banyak kritik tajam.

Namun An paham bahwa ini adalah risiko besar yang harus dia hadapi. Mau tidak mau dia harus jadi game changer saat teman-teman dia memilih bungkam dan menormalisasi sesuatu yang salah.

"Setelah memenangkan medali emas di Olimpiade, alih-alih menerima banyak ucapan selamat, saya malah menerima banyak kritik," kata An.

"Agak sedih tapi ya saya sendiri yang menciptakan situasi itu, jadi saya baik-baik saja."

"Saat ini, yang ingin saya lakukan hanyalah menikmati dan bermain dengan sangat baik di setiap pertandingan serta menikmatinya."

"Saya ingin menjadi seorang legenda bulu tangkis."

Baca Juga: Misi Pelatih Baru Ganda Putri Lahirkan The Next Apriyani Rahayu dan Greysia Polii

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P