Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Martin menilai Bagnaia kini sedang berupaya menciptakan jalannya sendiri untuk masuk ke jajaran rider hebat dalam sejarah MotoGP seperti Valentino Rossi dan Marc Marquez.
Dalam kesempatan yang sama, Martin juga merasa pencapaian Bagnaia bersama Ducati sejauh ini bahkan sudah melampaui apa yang ditorehkan Caset Stoner.
"Saya pikir Marquez adalah yang terbaik sepanjang sejarah bersama Valentino Rossi dan Bagnaia sedang memasuki kategori tersebut," ucap Martin.
"Dengan hasil yang dia dapatkan, bagi saya dia sudah mengalahkan Casey Stoner sebagai contohnya," imbuhnya, dilansir BolaSport.com dari laman Crash.net.
Baca Juga: Pecco Bagnaia Terawang Calon Pengganggu Pengejaran Gelar MotoGP 2025, Fabio Quartararo Masuk Radar
Dalam kesempatan yang sama, rider yang musim depan akan bertandem dengan Marco Bezzecchi di Aprilia itu merasa dirinya masih jauh dari apa yang didapatkan Bagnaia.
Menghadapi MotoGP 2025 mendatang, tekad yang sama akan diusung Martin untuk terus bisa berprestasi agar bisa mengejar nama-nama hebat seperti Rossi dan Marquez.
Bagi Martin, Marquez dan Bagnaia yang sama-sama akan mengaspal di Ducati menjadi dua pembalap yang harus dia kalahkan pada musim depan.
"Dan saya mengalahkan Bagnaia, jadi di mana saya harus ditempatkan, saya tidak bermaksud untuk menyombongkan diri, kaki saya masih di bumi, saya tahu masih harus menemuh jalan panjang," ucap Martin.
"Namun jelas bahwa saya menganggap diri saya berada di levelnya dalam hal olahraga, nilai dari gelar juara dunia ini sangat tinggi."