Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saya pikir kami memiliki kemampuan dan kekuatan serta hasrat untuk mengejarnya," kata Patrick Kluivert dilansir BolaSport.com dari Twitter Fabrizio Romano.
Pelatih berusia 48 tahun ini melanjutkan, dia berharap langkahnya bisa mendapatkan dukungan dari semua pihak.
Menurutnya, tugas ini tidak mudah dan mereka harus bersatu demi bisa bermain di Piala Dunia.
Dia berjanji akan memberikan segalanya dan membawa tim ini membuat kejutan.
"Membutuhkan dukungan dari segenap bangsa Indonesia di belakang kami tentu saja."
"Saya pikir bersama sama kami bisa mencapai banyak hal-hal besar," lanjutnya.
Baca Juga: Patrick Kluivert Resmi Jadi Pelatih Timnas Indonesia, PSSI: Tolong Percaya Kami
Patrick juga berharap dukungan dari suporter timnas Indonesia bisa terus hadir.
Dia menilai bahwa semua kerja keras dari pemain dan pelatih harus mendapatkan motivasi penuh.