Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marc Klok Buka-bukaan ke Media Belanda Soal Konflik dengan Shin Tae-yong yang Membuatnya Terdepak dari Timnas Indonesia

By Sasongko Dwi Saputro - Kamis, 9 Januari 2025 | 15:00 WIB
Pemain Persib Bandung, Marc Klok, saat ditemui di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Jawa Timur, Jumat (31/5/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Itu menyebabkan ketegangan. Saya punya konflik dengan pelatih nasional sebelumnya."

"Kalau berdiskusi dengannya, Anda bisa mencoret nama Anda. Itu jalan keluar saya", kenang sang gelandang.

Masuknya Patrick Kluivert diharapkan bakal menjadi angin segar bagi Skuad Garuda.

Marc Klok berharap Kluivert dapat mengakomodasi semua latar belakang para pemain Timnas Indonesia dengan cara komunikasi yang tepat.

"Saat bermain sepak bola di Eropa, anda tidak banyak merasakan negara dan budayanya. Penting untuk menjadi jembatan itu," ujar Klok.

"Uluran tangan itu dibutuhkan, sedikit senioritas. Yang terpenting adalah bahwa itu benar-benar menjadi sebuah kelompok."

"Tidak masalah siapa yang bermain untuk klub terbesar," tutupnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P