Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liga Voli Korea - Megawati Dkk Dapat Menu Latihan Mental dari Video UFC, Kapten Red Sparks Percaya Rekor Kemenangan Berlanjut

By Delia Mustikasari - Jumat, 10 Januari 2025 | 13:20 WIB
Kapten Daejeon JungKwanJang Red Sparks, Yeum Hye-seon dan pelatih Ko Hee-jin pada Liga Voli Korea 2024-2025. (KOVO.CO.KR)

Namun, itu belum semuanya. Kesalahan yang tidak perlu dan kecemasan di lapangan yang terjadi di Red Sparks telah sirna.

Untuk menghilangkannya, pelatih Ko Hee-jin juga melakukan latihan mental pagi dan sering melakukan rapat melalui video.

Misalnya, ia menonton video pemain UFC dan judo untuk melihat bagaimana mereka mempersiapkan diri dan menyelesaikan pertandingan.

Baca Juga: Liga Voli Korea - Red Sparks Sudah Beri Aib 3 Kali, tapi Megawati Dkk Dikhawatirkan Media Usai Saingannya Latihan Sampai Gila

Pelatih Ko Hee-jin menekankan konsentrasi para pemain di lapangan segera setelah ia menjabat, sebagai pelatih.

Baru setelah tiga tahun bertugas, para pemain memahami maknanya dan memainkan pertandingan dengan lebih sedikit tekanan.

Setelah pertandingan melawan Gwangju AI Pepper Savings Bank pada putaran ketiga, kapten Red Sparks Yeum Hye-seon mengungkapkan cara tim untuk bangkit.

"Meskipun para pemain terguncang, mereka memiliki kekuatan untuk mengatasinya," kata Yeum dilansir BolaSport.com dari My Daily.

"Ada beberapa pemain yang cedera dan banyak pertandingan di mana mereka tanpa kekuatan."

"Tetapi sekarang kami memiliki kerja sama tim yang tepat dan berusaha untuk saling mengatasi. Kami masih harus banyak belajar, tetapi kami memiliki kekuatan."