Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kagum Dengan Dukungan Fans Timnas Indonesia, Maarten Paes Ingin Undang Wartawan AS Hadir ke GBK

By Sasongko Dwi Saputro - Jumat, 10 Januari 2025 | 16:15 WIB
Kiper timnas Indonesia, Maarten Paes, saat melakukan pemanasan di di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 15 November 2024 (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Saya ingin mengundang kalian ke stadion untuk merasakannya (atmosfer)," ujar Paes dikutip dari Kompas.com.

"Tak ada saingannya."

"Mungkin sama seperti Boca Juniors, River Plate, kalian mungkin lebih kenal (atmosfer di stadion tersebut)."

"Passion dari suporternya luar biasa."

"Semua laga kandang sold out 85 ribu penonton. Luar biasa," lanjutnya.

Dirinya ingin membayar dukungan luar biasa fans dengan satu tiket ke putaran final Piala Dunia yang digelar di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko tahun depan.

"Kesetidaan dan dukungan itu layak mendapatkan tempat di Piala Dunia," ujar Maarten Paes.

Baca Juga: Dapat Pujian Eks Pelatih Man United, Tim Geypens Sudah Tak Sabar Ingin Bermain untuk Timnas U-20 Indonesia

"Anda bisa lihat di Piala Dunia betapa loyal dan passionate-nya mereka."

"Luar biasa. Kami punya kesempatan besar kali ini."