Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menurut Ferry Paulus, pertemuan ini memang jadi awal yang bagus untuk ke depannya.
Apalagi pelatih asal Belanda tersebut bakal menukangi Timnas Indonesia hingga 2027 seusai dengan kontrak.
Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia di Bawah Patrick Kluivert yang Menyukai Formasi 4-3-3
Tentu saja, Patrick Kluivert bakal membutuhkan pemain untuk menopa skuad Garuda nantinya.
Untuk itu, PT LIB pun menyambut hal ini dengan baik.
“Ini merupakan langkah awal yang baik untuk membangun sinergi yang kuat antara LIB dan Timnas Indonesia,” jelas Ferry Paulus.
“Ke depannya, acara seperti ini akan kami laksanakan lagi agar komunikasi dan sinergi yang sudah terjalin, bisa lebih maksimal,” ucapnya.
Sementara itu, pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert mengaku senang bisa bertemu dengan semua perwakilan klub.
Ini karena ia merasa tim Merah Putih ke depannya tak akan bisa mulus tanpa ada dukungan klub.
Untuk itu, Kluivert dan Landzaat pun bertekad membentuk Timnas Indonesia yang kuat untuk mewujudkan target dan mimpi skuad Garuda.