Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Arsenal Mulai Pepet Liverpool, Man United Cuma 7 Poin dari Zona Degradasi

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Kamis, 16 Januari 2025 | 05:24 WIB
Manchester United hanya berjarak 7 poin dari zona degradasi, sementara Arsenal berhasil memepet Liverpool di puncak klasemen Liga Inggris 2024-2025. (PREMIERLEAGUE.COM)

Pertandingan terus berjalan ketat di sisa waktu yang ada, baik di babak pertama maupun kedua.

Namun, hingga pertandingan berakhir, skor 2-1 untuk kemenangan Arsenal tidak berubah sama sekali.

Kemenangan ini pun memberikan tripoin tambahan bagi tim asuhan Mikel Arteta.

Tambahan tiga poin ini berhasil membuat Arsenal sementara naik ke posisi ke-2 klasemen Liga Inggris musim ini.

The Gunners sukses memepet Liverpool di puncak klasemen dengan hanya berselisih 4 poin.

Baca Juga: Kali Terakhir Tottenham Menang atas Arsenal, Harry Kane Ukir Brace dan Mantan Anak Asuh Shin Tae-yong Cetak Gol Hoki

Arsenal saat ini sudah mengumpulkan 43 poin dari 21 pertandingan sepanjang musim ini.

Di sisi lain, Liverpool, yang baru saja bermain imbang 1-1 dengan Nottingham Forest, sudah mengoleksi 47 poin dari 20 laga.

Pada pertandingan lain, Leicester City kalah dengan skor 0-2 dari Crystal Palace meski bermain di kandang mereka sendiri, King Power Stadium.

Kekalahan ini rupanya berdampak kepada Man United, yang mengalami penurunan peringkat, meski belum bermain.