Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tunggal Putri Peraih Emas Olimpiade London 2012 Ini Kembali Berkompetisi Setelah Absen 600 Hari

By Delia Mustikasari - Kamis, 12 April 2018 | 12:56 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri China, Li Xuerui, mengembalikan kok ke arah Carolina Marin (Spanyol) pada babak semifinal Olimpiade Rio 2016 di Riocentro stadium, 18 Agustus 2016.
GOH CHAI HIN/AFP PHOTO
Pebulu tangkis tunggal putri China, Li Xuerui, mengembalikan kok ke arah Carolina Marin (Spanyol) pada babak semifinal Olimpiade Rio 2016 di Riocentro stadium, 18 Agustus 2016.

Pebulu tangkis tunggal putri China, Li Xuerui, kembali mengikuti kompetisi internasional pada China Masters 2018 yang digelar 10-15 April setelah absen selama 600 hari karena cedera.

Peraih medali emas Olimpiade London 2012 ini menderita cedera Anterior Crucuate Ligament (ACL) di lutut kirinya saat menghadapi Carolina Marin (Spanyol) pada babak semifinal Olimpiade Rio 2016.

Dalam debutnya pada China Masters yang digelar di Agile Stadium of Lingshui Culture and Sports Square, Rabu (11/4/2018), Li mengalahkan rekan senegaranya, Chen Nianzu, pada babak pertama.

"Saya sangat gugup. Ini pertandingan pertama saya setelah comeback. Meskipun sudah menjalani banyak pertandingan, saya masih belum terbiasa dengan atmosfer di lapangan," kata pemain berusia 27 tahun itu seperti dilansir BolaSport.com dari Xinhua.

Setelah Olimpiade Rio 2016, Li menulis di Sina Weibo, jejaring sosial yang mirip Twitter di China, bahwa penggemar tidak perlu khawatir tentang kondisinya karena ia akan segera pulih.

Namun, fase pemulihan memakan waktu lebih lama dari yang diharapkan semua orang.

(Baca juga: Ini Jadwal Formula 1 China 2018)

Pada kejuaraan nasional China 2017, Li sudah kembali mengayun raket. Namun, dia bermain di nomor ganda karena cedera yang dia alami belum sepenuhnya pulih.

"Saya selalu menantikan kompetisi, tetapi proses pemulihan saya relatif sulit karena cedera saya kembali kumat. Saya berharap menemukan ritme permainan secepatnya," kata Li.

Prestasi tunggal putri China tidak terlalu cemerlang setelah Wang Yihan dan Wang Shixian memutuskan pensiun dari kompetisi internasional pasca-Olimpiade Rio 2016.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Xinhuanet.com
REKOMENDASI HARI INI

Kembali Dipanggil ke Timnas Indonesia Usai Cedera Panjang, Ronaldo Kwateh Siap Berikan Penampilan Maksimal di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Brighton
13
23
3
Man City
12
23
4
Chelsea
12
22
5
Arsenal
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Mallorca
15
24
6
Athletic Club
14
23
7
Osasuna
14
22
8
Girona
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X