Nama Gianni Guigou mencuat kembali menjelang pertemuan Liverpool FC dengan AS Roma pada leg pertama semifinal Liga Champions di Anfield, Selasa (24/4/2018) atau Rabu dini hari WIB.
Gianni Guigou mungkin terdengar kurang familier di telinga pencinta sepak bola masa kini.
Maklum, masa edar eks gelandang bertahan Uruguay itu sudah tuntas sebagai pesepak bola sejak 2010.
Kendati begitu, Guigou punya tempat tersendiri di hati pendukung AS Roma, khususnya soal duel kontra Liverpool.
Pria yang kini berusia 43 tahun itu layak diingat karena mencetak gol penentu kemenangan tunggal AS Roma atas Liverpool pada duel kompetitif.
Menurut data yang diperoleh BolaSport.com, Roma cuma mengemas satu kemenangan, sekali imbang, serta 3 kekalahan saat melawan Liverpool.
Satu-satunya kemenangan Tim Serigala itu muncul pada pertemuan kedua di ronde IV Piala UEFA 2000-2001.
(Baca Juga: Bayern Muenchen Vs Real Madrid - Rekor 100 Persen Si Wajah Bohlam)
Kala itu, Guigou-lah yang mencetak gol semata wayang AS Roma di Anfield (22/2/2001).
Caranya pun keren.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | transfermarkt.com, Uefa.com |
Komentar