Manajer Liverpool, Juergen Klopp, mengungkapkan bahwa ia meminta para anak asuhnya, kecuali Mohamed Salah, untuk berlatih sambil telanjang pada sesi latihan jelang laga perempat final Liga Champions yang lalu.
Sebelum laga dua leg kontra Manchetser City di Liga Champions, Juergen Klopp meminta para pemain Liverpool berlatih tanpa busana.
Pernyataan tersebut disampaikan Klopp karena semua perhatian ke Liverpool hanya mengarah kepada Mohamed Salah.
"Ini adalah tim yang sangat bagus, dengan Mo Salah, semua pemain benar-benar menyukai sensasi di sekelilingnya," kata Klopp, seperti dinukil BolaSport.com dari FourFourTwo.
"Ketika kami menggelar latihan jelang Liga Champions melawan Man City, saya berkata, 'Ayo semuanya, ayo kita keluar telanjang karena tidak ada yang akan menyadari, semua orang hanya melihat Mo'," ucapnya bercanda.
#POPULER Legenda Klub Setuju Manchester United Tendang Paul Pogba dan 3 Pemain Lain https://t.co/uCfc1KMUlW
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 18 April 2018
Mohamed Salah memang terus menarik perhatian semua orang berkat performa cemerlang pada musim perdana bersama Si Merah.
Salah sudah menyarangkan 40 gol di semua ajang sejak berseragam Liverpool, dan masih bisa bertambah.
Menyongsong laga kontra semifinal Liga Champions versus AS Roma minggu depan, Klopp merasa senang dengan pencapaian dan situasi dalam skuat Liverpool.
(Baca Juga: Zidane Terus Biarkan Ronaldo Berjuang Sendiri Tanpa Bale)
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | FourFourTwo.com |
Komentar