Pelatih Manchester United, Jose Mourino, menempatkan Marouane Fellaini untuk masuk ke dalam kotak penalti Arsenal demi menjaga keseimbangan dengan para pemain tengah.
Manchester United menghadapi Arsenal di partai ke-35 Liga Inggris.
Kedua tim bertemu di Old Trafford, kandang Man United, pada Minggu (29/4/2018).
(Baca juga: Manchester United Vs Arsenal - Alexis Sanchez Berikan Sambutan Berkelas untuk Mantan Bosnya)
Pada pertandingan tersebut Manchester United berhasil membuat pasukan Arsene Wenger pulang dengan tangan hampa.
Setan Merah memetik kemenangan dengan skor 2-1.
Man United membuka keunggulan lewat sepakan Paul Pogba memanfaatkan bola muntah pada menit ke-16.
Arsenal tidak tinggal diam berhasil menyamakan kedudukan di awal babak kedua berkat tembakan Henrikh Mkhitaryan dari luar kotak penalti.
Arsene Wenger, yang berharap bisa membawa pulang satu poin pada kunjungan terakhirnya di Old Trafford, akhirnya harus kecewa karena Fellaini mencetak gol di menit-menit terakhir laga.
What a time to score! #MUFC pic.twitter.com/qUPpA3S4YX
— Manchester United (@ManUtd) 29 April 2018
Ashley Young mengirim umpan lambung ke dalam kotak penalti dan bola sukses dituntaskan oleh pemain asal Belgia ini lewat aksi sundulan.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | mirror.co.uk |
Komentar