Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez, mengaku telah menganalisa permainan Persija Jakarta jelang pertemuan kedua tim pada Sabtu (30/6/2018).
Tim Maung Bandung bakal menjalani laga tunda mereka yang semestinya digelar di pekan keenam Liga 1 2018.
Persija Jakarta bakal menjadi lawan tangguh Persib Bandung dalam laga yang akan dimainkan di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK).
Kendati begitu, Roberto Carlos Mario Gomez mengaku telah mengantongi kekuatan tim berjulukan Macan Kemayoran tersebut.
(Baca juga: Tagar Save Luis Milla Justru Ramaikan Instagram Meski Timnas U-23 Indonesia Menelan Kekalahan)
Loyalitas Suporter Persebaya Tersorot Oleh Media Asing https://t.co/mOVfRzkeZu
— BolaSport.com (@BolaSportcom) June 17, 2018
Dilansir Bolasport.com dari laman resmi Persib, pelatih asal Argentina itu menilai bahwa kondisi fisik para pemain Persija bakal menjadi hal yang disoroti.
"Dalam hal fisik memang akan ada pengaruh untuk Persija karena bermain melawan tim yang cukup tangguh (Persebaya Surabaya) sebelum menghadapi Persib," ucap Gomez.
Namun, Gomez tetap menghimbau kepada anak asuhnya untuk mematangkan strategi menjelang laga.
(Baca juga: Pemain Terbaik Piala AFF Sanjung Performa Timnas U-23 Indonesia)
"Tetapi, jangan melihat ke arah tersebut. Kami tetap akan fokus persiapan untuk mengalahkan mereka," ujarnya menambahkan.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | persib.co.id |
Komentar