Rizky (12 tahun) seorang korban luka akibat tsunami dan gempa Palu-Donggala menangis terharu usai mendapat dukungan dari bintang Manchester City, Riyad Mahrez.
Rizky (12) seorang korban selamat dari musibah tsunami dan gempa Palu-Donggala mendapat kejutan dari media asal Inggris, BBC.
Koresponden BBC, Nick Beake, menemui Rizky di posko pengungsian.
Rizky adalah seorang penggemar Manchester City.
Manchester City Bidik Striker Seharga Neymar demi Gelar Liga Champions Musim Ini https://t.co/t1RFPIPbpY
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 30 September 2018
Ia sering menghabiskan waktunya untuk menyaksikan cuplikan aksi juara bertahan Liga Inggris tersebut menggunakan Wifi cafe setempat, seperti dikutip BolaSport.com dari video dokumenter BBC.
Ketika ditanya Beake siapa pemain idolanya, Rizky menyebut nama Riyad Mahrez.
"Ia jago menggiring bola," ucap Rizky ketika ditanya alasan mengidolai pemain asal Aljazair itu.
Baca Juga:
- Liverpool Vs Manchester City: Laga Tandang Terberat The Citizens di Liga Inggris
- Menuju El Clasico, Barcelona Temui Jalan Lebih Terjal ketimbang Real Madrid
- Berita Persib: Alasan Khusus Pilih Stadion Mandala hingga soal Pindah Liga Thailand
Nick Beake kemudian mendatangi Rizky sambil membawa laptop, sambil mengatakan," Hai Rizky, seseorang ingin menyapa kamu."
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | bbc.com |
Komentar